Lamongan (24/10). Pemuda LDII Lamongan menggandeng PC GP Ansor Lamongan dan Pimpinan Daerah Pemuda Muhammadiyah (PDPM) Lamongan mengadakan kegiatan Fun Football dilapangan Citra Muda Desa Kendalkemlagi Kecamatan Karanggeneng pada hari Kamis (24/10). Acara ini bertujuan untuk mempererat silaturahim antar Organisasi Kemasyarakatan dan Pemuda (OKP) di Lamongan.
Kegiatan Ini berlangsung meriah. Para pemain beserta suporter datang dan memeriahkan acara tersebut. Turut hadir dalam kegiatan ini ketua Pemuda LDII Lamongan, Alkhayawan Nurhuda, ketua PDPM,Husnul Abid Saputra dan Ketua GP Ansor yang diwakili Departemen Kepemudaan dan Olahraga,Miftakul Huda.
Ketua Pemuda LDII Lamongan, Alkhayawan Nurhuda mengatakan bahwa momen sumpah pemuda menjadi momen yang tepat untuk memperkuat silaturahim organisasi kepemudaan dan selaras dengan tagline sumpah pemuda ditahun 2024 “Maju Bersama Indonesia Raya”.”Dengan adanya Trofeo ini, diharapkan kebersamaan dan tali silaturahim tetap terjaga,” ucap Alkhawayan.
Menurut salah satu peserta sekaligus ketua PC Pemuda LDII Sekaran, Yusuf Efendi, kegiatan ini supaya bisa lebih ditingkatkan ditahun depan khususnya dengan mengundang organisasi kepemudan lain yang ada diwilayah Lamongan serta setiap pengurus Pemuda LDII mengadakan Trofeo dengan mengundang Organisasi Kemasyarakatan dan Pemuda (OKP) dikecamatan masing masing.
“Saya sebagai peserta antusias untuk bermain, apa lagi bersama dengan kawan dari organisasi lain. semoga dengan kegiatan fun football ini bisa mempererat silaturahim,” ucap Yusuf Efendi.
Dengan adanya Trofeo tiga organisasi kepemudaan di Lamongan ini, kebersamaan dan tali silaturahim bisa terjaga dan memberikan dampak dalam pembangunan kabupaten Lamongan, (LINES/Tiyan)