Home / Lamongan / Ketua LDII Lamongan Turut Berduka Atas Meninggalnya Bupati Lamongan (2010-2021) H. Fadeli

Ketua LDII Lamongan Turut Berduka Atas Meninggalnya Bupati Lamongan (2010-2021) H. Fadeli

Lamongan (08/05/2021) – Bupati Lamongan 2 Periode dari tahun 2010-2021 H. Fadeli, SH, MM dikabarkan meninggal dunia pada pukul 12.25 WIB di Surabaya. “Innalillahi wainnaillaihi rojiun, telah berpulang ke Rahmatullah. Bapak Haji Fadeli, Bapak kita semua. Semoga husnul khotimah dan arwahnya diterima disisiNya,” tulis pesan WA group.

Ketua LDII Lamongan H. Agus Yudi, M.Pd menyampaikan ucapan duka atas meninggalnya Bupati Lamongan 2 periode ini, “atas nama pribadi dan warga LDII Lamongan, kami mengucapkan Innalillahi wainna ilaihi rojiun, kami Turut berduka dan mengapresiasi atas karya dan baktinya selama 10 tahun menJadi Bupati Lamongan”.

“saya sudah meminta sekretaris untuk segera mengirimkan Karangan bunga dan membuat ucapan duka yang ditujukan pada keluarga supaya diberi kesabaran atas cobaan ini” lanjut agus.

“Sepengetahuan saya H. Fadeli H. Fadeli selama menjabat sebagai Bupati selama 2 periode selalu membina hubungan baik dengan LDII, juga hubungannya baik dengan ketua LDII sebelumnya H. Bayu Widodo yang kebetulan juga asalnya sama dari Kecamatan Glagah. Bahkan Setiap tahun H. Fadeli melalui Bidang kesmas selalu memberikan hibah hewan Qurban 1 ekor sapi untuk warga LDII”, terang agus.

“H. Fadeli pada saat menjabat sebagai Bupati Lamongan ikut meresmikan pembukaan Festifal anak sholih dan bazaar yang diadakan DPD LDII Lamongan. Dalam sambutannya beliau mengapresiasi kegiatan FAS dan Bazar yang diadakan oleh LDII. “Kegiatan seperti Festival Anak Sholih, Bazar Remaja, Silat, Tahfidzul Qur,an ini baik dan perlu dikembangkan” dan juga memberikan bantuan yang diserahkan kepada Ketua DPD LDII Lamongan” kenang Agus.

“H. Fadeli adalah Bapaknya warga Lamongan yang sangat peduli pada pendidikan masyarakat, dengan dibuktikannya gerakan Lamongan Menghafal (GLM) yang sudah mewisuda ribuan santri hafidz Qur’an dari berbagai sekolah dan rumah tahfidz. selain itu H. Fadeli juga meninggalkan program yang menurut saya sangat luar biasa dan bisa menjadi warisan beliau, yaitu program 18-21 yang menggerakkan orang tua dan anak bisa menjalin kebersamaan dan belajar bersama tanpa ada gangguan gadget.

About Kartono

Check Also

Pesan Penting Kepala Puskesmas Pucuk di Bakti Sosial Kesehatan LDII Lamongan

Lamongan (29/11). Memperingati Bulan Bakti Nasional, DPD LDII Lamongan bekerja sama dengan Puskesmas kecamatan Pucuk …

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *